HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP CYBERBULLYING DENGAN KECENDERUNGAN PERILAKU CYBERBULLYING PADA DEWASA AWAL
Abstract
Seiring dengan perkembangan teknologi informasi, internet, dan media sosial yang pesat, ternyata memunculkan beberapa masalah-masalah kriminal. Salah satunya adalah perilaku cyberbullying. Diduga, perilaku cyberbullying memiliki hubungan dengan persepsi terhadap cyberbullying. Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat hubungan antara persepsi terhadap cyberbullying dengan kecenderungan perilaku cyberbullying pada dewasa awal pengguna media sosial. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian korelasional non-eksperimental. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling, dengan sampel 100 dewasa awal pengguna aktif media sosial di Indonesia. Skala persepsi terhadap cyberbullying berdasarkan teori Robbins (2015) dengan 23 aitem valid ≥ 0,30, dengan koefisien reliabilitas (α) = 0,899. Skala perilaku cyberbullying berdasarkan teori Willard (2007) dengan 30 aitem valid ≥ 0,30, dengan koefisien reliabilitas (α) = 0,908. Hasil: Hasil penelitian menggunakan Pearson product-moment menunjukan menunjukan terdapat hubungan positif kuat antara persepsi terhadap cyberbullying dengan kecenderungan perilaku cyberbullying pada dewasa awal (sig = 0,000 dan = 0,69).Berdasarkan nilai didapatkan hasil kontribusi persepsi terhadap cyberbullying pada perilaku cyberbullying pada dewasa awal sebesar 47,61%. Dewasa awal lebih banyak pada persepsi terhadap cyberbullying negatif (54%) dan berperilaku cyberbullying (55%). Dimensi dominan persepsi terhadap cyberbullying yaitu afeksi (52%) dan pada perilaku cyberbullying yaitu harassment (22%). Dari hasil uji tabulasi silang didapat tidak ada hubungan antara perilaku cyberbullying dengan data penunjang jenis kelamin, usia, penggunaan internet, kepemilikan media sosial, pengalaman melakukan cyberbullying. Temuan dalam penelitian ini adalah laki-laki dan perempuan sama-sama banyak yang berperilaku cyberbullying.
Kata kunci: Persepsi, Cyberbullying, Dewasa Awal
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.